Desain website pada dasarnya dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan Bpk/Ibu, namun desain standar kami terdiri dari 7 (tujuh) menu utama, yaitu Home, Student Class, Researches & Community Services, Publications, Presentations, Insights, dan Information

Menu ini berisikan informasi-informasi personal (profil), seperti:

  • Foto Profil
  • Nama Lengkap dan Gelar Akademik
  • Jabatan Akademik (Asisten Ahli, Lektor, Lektor Kepala atau Guru Besar)
  • Institusi (Program Studi, Fakultas, dan Universitas)
  • Kontak (Email/Telepon/Fax/Handphone/WhatsApp)
  • Riwayat Pendidikan (S1, S2, dan S3)
  • Tautan Profesional (PDDIKTI, Linked In, ORCID, ResearchGate, Scopus, Sinta, Web of Science, dan Google Scholar)
  • Biografi Singkat
  • Riwayat Pelatihan dan Sertifikasi Profesi
  • Perjalanan Karir
  • Penghargaan
  • Dan informasi-informasi terkait lainnya

Semua informasi tersebut dapat di-update sewaktu-waktu secara gratis.

Menu ini berisikan informasi tentang perkuliahan, yang mencakup:

  • Matakuliah-matakuliah yang diampu selama semester berjalan
  • Rencana Pembelajaran Semester (RPS) atau Syllabus
  • Buku Teks
  • Materi-materi perkuliahan
  • Pengumuman nilai UTS dan UAS
  • Dan informasi-informasi lain yang berkaitan dengan perkuliahan
Semua informasi tersebut dapat di-update sewaktu-waktu secara gratis.

Menu ini berisikan informasi-informasi terkait proyek-proyek penelitian dan pengabdian masyarakat yang telah dilakukan, yang disertai dengan laporan dan dokumentasi-dokumentasi (foto atau video). 

Semua informasi terkait penelitian dan pengabdian masyarakat juga dapat di-update sewaktu-waktu secara gratis.

Menu ini berisikan informasi-informasi tentang publikasi yang telah dilakukan, yang mencakup:

  • Publikasi Buku
  • Publikasi Artikel dalam Jurnal
  • Perolehan Hak Kekayaan Intelektual (HKI)

Semua informasi tersebut dapat di-update sewaktu-waktu secara gratis.

Menu ini berisikan informasi tentang presentasi-presentasi yang pernah dilakukan, seperti presentasi dalam seminar, konferensi, kolokium, workshop, dan sebagainya. 

Semua informasi tersebut dapat di-update sewaktu-waktu secara gratis.

Menu ini berisikan tulisan-tulisan dosen, baik berupa pandangan (opini), penjelasan akademik, tips-tips, dan lainnya, yang dapat mendorong wawasan bagi pengunjung website, terutama bagi mahasiswa. 

Semua informasi tersebut dapat di-update sewaktu-waktu secara gratis.

Menu ini berisikan informasi-informasi penunjang, seperti:

  • Info Jurnal Scopus
  • Info Jurnal Sinta
  • Info Jurnal Abdimas
  • Info Call for Papers & Proceedings
  • Info Seminar, Konferensi, Kolokium, Workshop, Lokakarya
  • Dan informasi-informasi lain yang mendukung aktivitas Tri Darma Perguruan Tinggi
Semua informasi tersebut akan kami update secara berkala secara gratis.